MELUPAKAN seseorang yang pernah Anda kasihi memang tidak semudah membalikkan telapak tangan. Terutama jika dia masih dalam lingkup kehidupan yang sama dengan Anda, misalnya lingkungan kerja. Anda pun beberapa kali harus berpapasan dengannya di kantin yang hanya membuat hati canggung.
Menurut Ehow, dengan menyisihkan segenap tenaga, waktu dan ketenangan diri, luka batin memang akan sembuh dengan sendirinya dan langkah Anda pun dapat semakin ringan untuk siap bertemu dengan yang sosok baru.
Putuskan kontak dengan mantan
Hingga proses kesembuhan batin usai, putuskan kontak apapun dengan mantan. Cara yang dapat Anda lakukan adalah menghapus nomor dan alamat e-mail di ponsel, tidak menghabiskan waktu dengan teman-teman mantan dan jangan mengharapkan untuk berteman dengan mantan jika masih hitungan bulan semenjak Anda dan dia memutuskan hubungan.
Lakukan apa yang Anda sukai
Isi kekosongan dengan melakukan aktivitas yang belum pernah Anda lakukan saat masih bersama kekasih. Buat daftar kegiatan yang mendatangkan kegembiraan bagi Anda selama sepekan penuh.
Ingat hubungan ini telah berakhir
Setelah putus, sangat sering terjadi kita mengingat kebaikan mantan dan menganggap keputusan ini salah. Berhenti dan ingatkan diri Anda bahwa hubungan ini telah benar-benar usai. Bila perlu, tulis di tempat-tempat yang sering Anda lewati. Buat daftar keburukan mantan untuk melihat bahwa keputusan ini yang terbaik. Jika rasa kangen dan perasaan ingin menelepon mantan muncul tiba-tiba, sebaiknya Anda menelepon keluarganya saja.
Belajar dari masa lalu
Ketahui apa yang membuat hubungan yang lalu gagal, dan bagaimana agar hubungan yang selanjutnya dapat lebih baik. Tuliskan apa yang Anda inginkan dari seorang kekasih ideal, kebaikan maupun wajahnya yang tampan, jangan menuliskan sesuatu yang berlebihan dan konyol. Tapi jangan membatasi diri Anda untuk berkencan dengan pria yang bukan tipe ideal Anda. Yakinlah suatu hari, orang yang tepat akan muncul di hadapan Anda.
daftar isi
-
▼
2011
(62)
-
▼
Mei
(54)
- Taman Hiburan yang Paling Aneh di Dunia
- Terobosan Teknologi Transportasi yang Paling Aneh
- Posisi Tidur Paling Lucu dan Kocak
- Binatang Juga Bisa Seperti Manusia
- Bom Mengerikan, Membunuh Tanpa Merusak
- Tak Disangka Dulu Gurun Sahara Di Penuhi Buaya Rak...
- Misteri Danau Berwarna Biru Neon di Australia
- Fakta-fakta Unik Pesawat Endeavour
- Wayang Masterpiece Indonesia yang Tak Lekang Zaman
- Asmara berdasarkan tanggal lahir
- Karakter Cewek Dambaan Cowok di Dunia
- Ciri-ciri Orang Yang Mencintaimu
- 5 alasan pria tunda pernikahan
- Kesalahan yang sering di buat cowok
- 8 kesalahan cewek sewaktu pacara
- cara melupakan Mantan Kekasih
- Tips Jitu Agar Perempuan Mengejar Anda
- hal" membuat cewe tersenyum
- Bumi dan Bintang di Alam Semesta
- mesin BOR terkecil
- UFO main ke Bumi???
- sungai aneh dan unik di dunia
- HELM unik
- sepatu lucu dari KEJU...
- pohon unik di kepulauan Sotra,YAMAN
- kacamata bolong unik
- Inilah 9 Jenis Nama Anak Setan !
- Kolor Ijo Kembali Telanjangi Gadis ABG dan Ibu-ibu
- besar dan panjang
- laut setan di jepang
- sumur berminyak di Purwojati
- medan magnet di banyumas??
- planet" unik
- masjid" tertua di dunia
- Kotoran Paus Bisa Lawan Global Warming
- kekurangan fisik tak jadi persoalan
- Wajah dari Pakaian
- Kota Kuno Nan Indah
- 5 MINUMAN PEMBUNUH RACUN TUBUH
- Madura jadi Nama Mobil Lamborghini
- bungkus mie Malaysia yang lucu
- 4 anak jenius di dunia
- Manfaat Gerakan Sholat
- manfaat menjalankan sholat tahajud
- MANFAAT SHOLAT
- 10 Fenomena Alam Terindah Sepanjang Masa..
- 10 ponsel unik dan aneh ..Dengan Teknologi tercanggih
- ikan terbang
- 10 Hewan Paling Unik Dunia
- Kenapa Cewek Pada Malas Mandi
- Tank Tempur yang Bisa Terbang
- Daftar Gaji Kepala Negara Dunia
- Sapi Pertama Yang Memakai Kaki Palsu !!!
- Apakah Sisa Pembakaran Pesawat Sangat Berasap Sehi...
-
▼
Mei
(54)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar