Sebenarnya,ada suatu perairan di Jepang yang sangat berbahaya bagi aktivitas pelayaran dan penerbangan,sama bahaya dengan Segitiga bermuda/Bermuda Triangle yaitu Japan Devil’s Sea/Laut Setan.
Foto: PETA Laut Setan Jepang
Perairan ini adalah merupakan daerah lautan tenang di Laut Pasifik, 100 KM sebelah selatan Tokyo, yang terletak diantara pulau Ivojima dan Pulau Miyake,tetapi kurang begitu terkenal dibanding Segitiga Bermuda, barangkali karena letaknya yang jauh dari daratan Jepang.
Sementara itu Segitiga Bermuda sangat akrab bagi kalangan pelaut Amerika, yang pada gilirannya menelan banyak kapal dan pesawat.
Kendati demikian,Laut Setan dekat daratan Jepang itu juga bertanggung jawab atas hilangnya beberapa kapal dan pesawat. Antara tahun 1950 dan 1954, didaerah ini telah hilang tidak kurang dari 9 kapal besar tanpa meninggalkan bekas. Pemerintah Jepang sangat menaruh perhatian terhadap daerah ini,dan mengumumkan bahwa ia merupakah daerah berbahaya dan tidak boleh didekati. Pada tahun 1955 pemerintah Jepang mengirim ekspedisi dengan membawa sejumlah pakar menuju daerah tersebut dengan menggunakan kapal Kawamaru. Malangnya Kawamaru lenyap tanpa pesan.
Seorang sarjana Amerika,Ivan Sanderson,yang sangat tertarik dengan semua keanehan tersebut,berusaha melihat letak Segitiga Bermuda dan Japan Devil’s Sea dalam peta. Ternyata dia melihat bahwa kedua daerah tersebut terletak persis digaris bujur antara 30 dan 40 derajat sebelah utara khatulistiwa,luasnya hampir sama (lihat peta diatas).
Melalui kesimpulan ini Sanderson melanjutkan pengamatannya pada hal-hal lainnya, dan dia menemukan bahwa terdapat 12 daerah di dunia ini yang sejenis dengan itu. Dua diantaranya di kutub utara dan kutub selatan, sedang sepuluh lainnya terbagi dalam dua jajar, jajaran pertama terletak pada garis bujur 40 derajat sebelah utara, dan jajaran kedua terletak pada garis bujur 40 derajat sebelah selatan khatulistiwa.
Masing-masing tempat terpisah sekitar 72 derajat pada garis lintang. Tempat-tempat tersebut disamping didua kutub utara dan selatan, antara lain adalah dua daerah yang terletak didaratan. Satu di uatara Gurun Pasir Besar Afrika, dan satu lagi di daerah pegunungan barat laut India.
Sanderson mengamati bahwa sebagian besar daerah tersebut memiliki kemiripan satu sama lain, antara lain, dalam letaknya yang berada dikawasan yang mana bertemu arus panas dan dingin, dan bahwasanya tempat2 tersebut dipandang sebagai titik-simpul, karena ia mengarahkan arus air atas dan bawah pada arah yang berlawanan, dan dengan suhu yang berbeda tersebut, dapat menimbulkan gelombang magnetic yang menjadi biang keladi bagi semua kecelakaan itu.Akan tetapi teori Sanderson ini tidak dibangun atas suatu dalil.
Tidak ada suatu apapun yang membuktikan bahwa pertemuan dua aliran air yang berlawanan arah dan dengan suhu yang berbeda dapat menghasilkan gelombang magnetis didalam bumi.
Selain itu, teori Sanderson juga tidak menginprestasikan cara kerja “Kuburan Setan” yang terletak didaratan.Yakni,dua dikutub utara dan kutub selatan, yang ketiga disebelah utara Gurun Besar Afrika, dan yang keempat di pegunungan barat-daya India.
Lebih jauh lagi,teori tersebut gagal menjawab pertanyaan,mengapa kapal-kapal yang menjadi korban ditempat-tempat seperti itu ditinggalkan penumpangnya begitu saja, dan kemana pula mereka pergi? Lalu, peristiwa apa pula yang kelihatannya demikian menakutkan mereka,sehingga mereka meninggalkan kapalnya?
daftar isi
-
▼
2011
(62)
-
▼
Mei
(54)
- Taman Hiburan yang Paling Aneh di Dunia
- Terobosan Teknologi Transportasi yang Paling Aneh
- Posisi Tidur Paling Lucu dan Kocak
- Binatang Juga Bisa Seperti Manusia
- Bom Mengerikan, Membunuh Tanpa Merusak
- Tak Disangka Dulu Gurun Sahara Di Penuhi Buaya Rak...
- Misteri Danau Berwarna Biru Neon di Australia
- Fakta-fakta Unik Pesawat Endeavour
- Wayang Masterpiece Indonesia yang Tak Lekang Zaman
- Asmara berdasarkan tanggal lahir
- Karakter Cewek Dambaan Cowok di Dunia
- Ciri-ciri Orang Yang Mencintaimu
- 5 alasan pria tunda pernikahan
- Kesalahan yang sering di buat cowok
- 8 kesalahan cewek sewaktu pacara
- cara melupakan Mantan Kekasih
- Tips Jitu Agar Perempuan Mengejar Anda
- hal" membuat cewe tersenyum
- Bumi dan Bintang di Alam Semesta
- mesin BOR terkecil
- UFO main ke Bumi???
- sungai aneh dan unik di dunia
- HELM unik
- sepatu lucu dari KEJU...
- pohon unik di kepulauan Sotra,YAMAN
- kacamata bolong unik
- Inilah 9 Jenis Nama Anak Setan !
- Kolor Ijo Kembali Telanjangi Gadis ABG dan Ibu-ibu
- besar dan panjang
- laut setan di jepang
- sumur berminyak di Purwojati
- medan magnet di banyumas??
- planet" unik
- masjid" tertua di dunia
- Kotoran Paus Bisa Lawan Global Warming
- kekurangan fisik tak jadi persoalan
- Wajah dari Pakaian
- Kota Kuno Nan Indah
- 5 MINUMAN PEMBUNUH RACUN TUBUH
- Madura jadi Nama Mobil Lamborghini
- bungkus mie Malaysia yang lucu
- 4 anak jenius di dunia
- Manfaat Gerakan Sholat
- manfaat menjalankan sholat tahajud
- MANFAAT SHOLAT
- 10 Fenomena Alam Terindah Sepanjang Masa..
- 10 ponsel unik dan aneh ..Dengan Teknologi tercanggih
- ikan terbang
- 10 Hewan Paling Unik Dunia
- Kenapa Cewek Pada Malas Mandi
- Tank Tempur yang Bisa Terbang
- Daftar Gaji Kepala Negara Dunia
- Sapi Pertama Yang Memakai Kaki Palsu !!!
- Apakah Sisa Pembakaran Pesawat Sangat Berasap Sehi...
-
▼
Mei
(54)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar