NASA berencana meluncurkan pesawat luar angkasa Endeavour pada 16 Mei 2011. Peluncuran yang sempat tertunda itu menjadi misi terakhir bagi Endeavour.
Dalam misi terakhirnya, Endeavour akan membawa Alpha Magnetic Spectrometer 02 (AMS 02), perangkat yang berfungsi melakukan deteksi antimateri dan materi gelap serta mengukur radiasi sinar kosmos.
Sejarah pembuatan Endeavour, misi yang dilakukannya, dan pencapaian krunya menjadi fakta menarik yang bisa disimak. Berikut ini, enam fakta tentang pesawat luar angkasa Endeavour.
1. Endeavour pesawat luar angkasa termuda
Endeavour merupakan pesawat luar angkasa termuda yang dimiliki NASA. Pesawat luar angkasa ini dibuat untuk menggantikan Challenger yang mengalami kecelakaan pada tahun 1986 dan menewaskan 7 astronot.
Endeavour mulai dikembangkan pada 15 Februari 1982 dan meluncur kali pertama ke luar angkasa pada 7 Mei 1992. Misi yang akan dimulai pada 16 Mei nanti akan menjadi misi ke-25 sekaligus misi terakhir.
2. Endeavour dinamai oleh pelajar
Endeavour adalah satu-satunya pesawat luar angkasa yang dinamai oleh pelajar. Pada tahun 1988, NASA menggelar kompetisi penamaan bagi para pelajar SD dan SMP di Amerika. Saat itu, anak-anak diberi pengarahan bahwa nama pesawat harus berdasarkan misi penelitian kelautan.
Tahun 1989, Presiden George Bush mengumumkan pemenangnya. Nama Endeavour akhirnya terpilih, berasal dari nama kapal HMS Endeavour yang dipakai dalam ekspedisi James Cook pada abad ke-18 ke Pasifik Selatan.
3. Endeavour dikembangkan dengan biaya "murah"
Endeavour dikembangkan dengan biaya yang murah, dengan memanfaatkan sisa dari pengembangan pesawat luar angkasa Discovery dan Atlantis. Strategi ini membuat ongkos pengembangan Endeavour bisa diturunkan hingga 1,7 miliar dollar AS.
4. Endeavour membantu menyelamatkan Teleskop Hubble
Sesaat setelah Teleskop Hubble diluncurkan, ilmuwan menyadari bahwa gambar yang dikirim teleskop luar angkasa itu sedikit kabur. Tahun 1993, Endeavour dikirim untuk menyelesaikan masalah itu dalam serangkaian spacewalk yang kompleks, astronot optik, dan ke bagian lain Hubble. Segera, gambar yang dihasilkan Hubble menjadi jernih dan tajam. Tanpa misi itu, Hubble takkan ada gunanya.
5. Endeavour turut mengantar komponen penting ISS
Dalam misi STS-88 tahun 1998, Endeavour turut mengantar komponen penting ISS. Komponen itu adalah Unity Node, bagian yang menghubungkan modul kerja dan modul tinggal di ISS.
Modul itu digabungkan dengan modul Zarya milik Rusia. Dengan penggabungan itu, stasiun luar angkasa menjadi benar-benar internasional.
Pada misi 16 Mei 2011 nanti, Endeavour mengantar Alpha Magnetic Spectrometer 02 (AMS 02) yang akan membantu pencarian antimateri dan materi gelap.
6. Endeavour adalah agen perubahan
Misi kedua Endeavor pada tahun 1992 membawa perubahan pada misi antariksa. Untuk kali pertama dalam sejarah, astronot Afro Amerika perempuan terbang ke antariksa.
Misi ini juga membawa astronot Jepang bernama Mamoru Mohri. Untuk kali pertama pula, suami-istri astronot bernama Mark Lee dan Jan Davis terbang ke antariksa bersamaan.
Meski menjadi pesawat luar angkasa termuda, Endeavour pensiun lebih dulu dibandingkan Atlantis yang lebih tua. Begitu pensiun, Endeavour akan dimuseumkan di California Science Center di Los Angeles
daftar isi
-
▼
2011
(62)
-
▼
Mei
(54)
- Taman Hiburan yang Paling Aneh di Dunia
- Terobosan Teknologi Transportasi yang Paling Aneh
- Posisi Tidur Paling Lucu dan Kocak
- Binatang Juga Bisa Seperti Manusia
- Bom Mengerikan, Membunuh Tanpa Merusak
- Tak Disangka Dulu Gurun Sahara Di Penuhi Buaya Rak...
- Misteri Danau Berwarna Biru Neon di Australia
- Fakta-fakta Unik Pesawat Endeavour
- Wayang Masterpiece Indonesia yang Tak Lekang Zaman
- Asmara berdasarkan tanggal lahir
- Karakter Cewek Dambaan Cowok di Dunia
- Ciri-ciri Orang Yang Mencintaimu
- 5 alasan pria tunda pernikahan
- Kesalahan yang sering di buat cowok
- 8 kesalahan cewek sewaktu pacara
- cara melupakan Mantan Kekasih
- Tips Jitu Agar Perempuan Mengejar Anda
- hal" membuat cewe tersenyum
- Bumi dan Bintang di Alam Semesta
- mesin BOR terkecil
- UFO main ke Bumi???
- sungai aneh dan unik di dunia
- HELM unik
- sepatu lucu dari KEJU...
- pohon unik di kepulauan Sotra,YAMAN
- kacamata bolong unik
- Inilah 9 Jenis Nama Anak Setan !
- Kolor Ijo Kembali Telanjangi Gadis ABG dan Ibu-ibu
- besar dan panjang
- laut setan di jepang
- sumur berminyak di Purwojati
- medan magnet di banyumas??
- planet" unik
- masjid" tertua di dunia
- Kotoran Paus Bisa Lawan Global Warming
- kekurangan fisik tak jadi persoalan
- Wajah dari Pakaian
- Kota Kuno Nan Indah
- 5 MINUMAN PEMBUNUH RACUN TUBUH
- Madura jadi Nama Mobil Lamborghini
- bungkus mie Malaysia yang lucu
- 4 anak jenius di dunia
- Manfaat Gerakan Sholat
- manfaat menjalankan sholat tahajud
- MANFAAT SHOLAT
- 10 Fenomena Alam Terindah Sepanjang Masa..
- 10 ponsel unik dan aneh ..Dengan Teknologi tercanggih
- ikan terbang
- 10 Hewan Paling Unik Dunia
- Kenapa Cewek Pada Malas Mandi
- Tank Tempur yang Bisa Terbang
- Daftar Gaji Kepala Negara Dunia
- Sapi Pertama Yang Memakai Kaki Palsu !!!
- Apakah Sisa Pembakaran Pesawat Sangat Berasap Sehi...
-
▼
Mei
(54)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar